Wednesday, July 02, 2008

Bolu Kukus Pelangi


Description:
Judulnya ngarang asli. Idenya sih: bolu yang dikukus. Warnanya ada 3 macem, tapi karena ndak berbaris rapih, yah sudahlah dikasih 'pelangi' sajah. Padahal sih aslinya (mungkin): Bolu Kukus Lapis. Soalnya berlapis.

Eniwei. Fotonya hasil foto jaman kiplik. Iseng aja karena lagi pause dari tugas nyetrika (haha.. nyetrika pake pause yakh), ya wis. ubleg-ubleg posting lama di blog lama.

Tahap pembuatan bisa dilihat di link ini yakh.


Ingredients:
4 sdm susu kental manis
150 ml santan cair, campur susu dan santan, sisihkan
4 butir telur
200 gram gula pasir
½ sdt ovalet
1 sdt vanilla essence/bubuk
200 gram tepung terigu, ayak
Margarin untuk mengoles wadah
Pewarna Merah
Pewarna Hijau

Directions:
1. Kocok telur, gula, ovalet dan vanila sampai mengembang
2. Tambahkan tepung terigu, aduk perlahan
3. Tuang campuran santan cair dan susu manis
4. Bagi menjadi 3 warna
5. Wadah diolesi mentega, kemudian tuang adonan warna hijau sebagai dasar


--- di resep asli, penyusunan warna dilakukan tidak secara langsung.
berhubung, punya kukusan kecil (kaciannnn), jadinya improvisasi lagi dah. pake wadah kecil tahan panas. dan semua warna dituang berlapis sebelum dikukus. aslinya sih, warna dituangkan bertahap. liat link di atas yakh. ---


6. Setelah adonan warna merah, tuang bagian terakhir yang tanpa warna sebagai penutup
7. Kukus selama 30 menit
8. Pastikan adonan mengembang. Jika belum mengembang atau kurang yakin, bisa dikukus lebih lama lagi.

Selamat mencoba, klo jadi nyoba, undang-undang yakkhhh.. bantu icip gituh.

Featured Post

Sebuah Dialog Diam

Kereta bergerak menyusuri alur, mendendangkan irama perjalanan. Gelap di luar memperjelas pantulan wajah di kaca. Ada aku dan dia, sang b...