Sunday, February 10, 2008

Being Ing


Rating:★★★
Category:Books
Genre: Nonfiction
Author:Ucu Agustin

Penerbit: GPU
Tebal: 288 halaman, 20 cm
Harga: 38.000 rupiah
Cetakan: pertama,2006
Penulis: Ucu Agustin


6 bulan setelah dibeli, akhirnya sampul plastik buku ini ta buka (di jalan menuju selatan hehe..). Keinginan untuk membeli buku ini bukan karena buku ini menjadi pilihan GPU sebagai Juara Berbakat Lomba Novel Metropop 2006, tapi karena nama Ucu Agustin sudah beberapa kali saya baca di sebuah milis tapi saya belum pernah membaca hasil karyanya.

Being Ing, bercerita tentang menjadi seorang Inggrid. Seorang wanita single berusia 'telat', setidaknya menurut sang ibu karena di umur sekian sang putri belum menikah, yang jatuh cinta pada seorang gay. Menjadi seorang Inggrid, bukan hanya memperlihatkan kehidupan metropop dari sisi glamour, tapi juga dari sisi 'theaterical'. Sebut saja begitu.

Saya bukan pecinta buku yang dalam bercerita, si penulis mesti mendapat 'dukungan' dari apa kata orang lain, berisi cuplikan apa kata orang lain. Dan ini yang menjadi penghalang saya menikmati jalinan cerita yang ada. Mungkin karena saya tidak mengenal orang-orang yang disebutnya, jadinya begini deh.. hehe.. merasa 'tersisihkan' dari dunia si penulis.

Tipe 'cerita orang Indonesia' juga saya temukan di sini. Salah seorang tokoh/peran pembantu, sakit, mesti masuk rumah sakit, dan woalahhh.. jadi kunci untuk mengakhiri cerita.

Terlepas dari apa yang disebutkan di atas, saya kok jadi 'haus' dengan tulisan-tulisan Ucu ya. :)



No comments:

Post a Comment

Featured Post

Sebuah Dialog Diam

Kereta bergerak menyusuri alur, mendendangkan irama perjalanan. Gelap di luar memperjelas pantulan wajah di kaca. Ada aku dan dia, sang b...