Thursday, May 03, 2007

Next


Rating:★★★
Category:Movies
Genre: Science Fiction & Fantasy

Sutradara: Lee Tamahori
Pemain: Nicolas Cage, Julianne Moore, Jessica Biel
Ide cerita diangkat dari: science fiction short story The Golden man - Philip K Dick
Durasi: 96 menit


Cris Johnson (Cage) lahir dengan kebisaan melihat masa depan(nya) yang berjarak 2 menit saja. Tapi kebisaan ini menjadi berjarak lebih dari 2 menit ketika ia bertemu dengan Liz (Biel).




Keinginan menonton film ini bukan karena tema yang diangkat: can see the future, tapi lebih karena ingin melihat akting Jessica Biel yang bermain dengan aktor idolanya di masa kecil. Jessica Biel, saya sudah terbiasa dengan aktingnya sebagai putri kedua yang tomboy, Mary Camden, dari seorang pendeta di mini seri 7 Heaven (1996-2006). Si tomboy yang telah menjelma menjadi salah satu pemegang titel 'artis seksi hollywood'. :)

Juga, karena ingin melihat akting dari Julianne Moore yang telah menggugah saya di film Children of Men. Dan Nicolas Cage? ... menonton 'Ghost Rider' sebelum Next, cukup menutup harapan untuk melihat aktingnya yang (biasanya) menarik.

Eniwei, bagi penulis short story atau flash fiction, film ini sebagai salah satu bukti,
cerita yang pendek pun bisa diangkat menjadi sebuah film layar lebar. :)

Link: Next

*** Pathe Arena

Featured Post

Sebuah Dialog Diam

Kereta bergerak menyusuri alur, mendendangkan irama perjalanan. Gelap di luar memperjelas pantulan wajah di kaca. Ada aku dan dia, sang b...