Tuesday, October 17, 2006

World Trade Centre


Rating:★★★
Category:Movies
Genre: Other

Sutradara: Oliver Stone
Pemain: Nicolas Cage, Michael Pena, dll
Durasi: 129 menit

9/11. Sebuah tragedi. Difilmkan.

Tadinya ada ke-enggan-an untuk menonton film ini. Sebuah film hasil karya Amerika, ta pikir, pastilah penuh dengan heroik bla bla.. yang terlalu berlebihan. Tapi kemudian rasa curious mengiyakan ajakan di suatu sore. Curious, ingin tahu, adakah kemungkinan membangkitkan pihak ybs a.k.a teroris untuk membuat Amerika (dan dunia) lebih bersedih?




Mungkin terdengar terlalu sinis. Tapi begitulah yang ta lihat. Manusia semakin sensitif. Sensitif dalam arti-an negatif. Mungkin, suatu ketika, kibasan sayap seekor bayi nyamuk pun bisa membangkitkan kebencian yang tak tertampungkan. Menyedihkan. Perlu suntikan imunisasi kekebalan rasa sensitif yang overdosis. Mungkin. Tapi mudah-mudahan tidak pernah terjadi.

Eniwei, menurut saya, di luar lingkaran cas-cis-cus yang ada, WTC tidak mengajak kita untuk membenci si pelaku, pun menggunakan rasa sedih untuk meng-hero-kan mereka. WTC mengajak kita untuk melihat kembali kisah nyata. Kejadian yang mungkin saja terjadi pada diri kita, kita semua, pada suatu saat. Dan kehidupan itu diwakili oleh 2 keluarga.

Link: World Trade Centre

Featured Post

Sebuah Dialog Diam

Kereta bergerak menyusuri alur, mendendangkan irama perjalanan. Gelap di luar memperjelas pantulan wajah di kaca. Ada aku dan dia, sang b...