Sunday, June 27, 2004

Kopi Darat Blogger Family 26 Juni 2004 - Amsterdam

Ternyata, berkenalan di dunia maya di antara para blogger itu sangat menyenangkan. Lewat Blogger Family, kami mempunyai kesempatan untuk saling berkenalan, saling menyapa, saling berbagi pengalaman dan ilmu, atau sekedar saling bercengkerama layaknya sebuah keluarga. Dan Sabtu kemarin (26/6/04), 6 dari anggota keluarga forum blogger saling bertemu. Ada Wendy si pemacu ide kopi darat, ada Lusi dan Anggi yang ternyata satu sekolahan tapi beda angkatan. Kemudian ada juga Wibisono yang katanya suka iseng (hehe.. iseng apa, son). Plus calon anggota Blogger Family, Dory yang meramaikan pertemuan kemarin. Cerita komplitnya bisa dibaca di forum Blogger Family.

Di bawah ini, beberapa foto yang sempat dibuat :


Tadinya sekedar mencoba memotret bayangan yang ada di jendela resto New King dari sebrang jalan. Lumayan. :)



Makan siang bareng dengan menu Nasi, Capcay, Ayam asam manis dan Cumi goreng



Peserta Kopdar Blogger Family kelurahan Belanda 26 Juni 2004 : ki-ka : Wendy-Wendyutji, Lusi-Lu_c, Anggi-Anggee, Dory-Kino-kiita, Sa-SketsaHati, Wibisono-Wongiseng.



di depan Vihara, sebrang resto New King - Lusi dan Sa



di depan 'air mancur' : Anggi, Dory, Wendi, Sa dan Bison

Wednesday, June 23, 2004

Biarkan Aku

Berawal dari tulisan seorang TuGi: Pasangan Jiwa. Bercerita tentang kegundahan serta keraguan teman di masa kuliah dalam menemukan pasangan. Ada pernyataan yang sempat mengusik : bahwa pasangan jiwa bukan semata diberikan, tapi juga harus ditemukan. Berpekalah mengasah rasa, siapa tahu di antara mereka terselip pasangan jiwa yang telah ditentukan.

Friday, June 18, 2004

Lembaran Baru

setahun lagi tlah berlalu sketsa hatiku
makin kaya dengan
goresan kata

ku bersyukur
'kan keberadaan
'kan hidupku

kini
lembaran baru
terbentang bersih
menanti kuhias
kuperkaya

terima kasih
untuk semua
yg telah menemani
dalam perjalanan
hingga hari kemarin

Thursday, June 10, 2004

Terima Kasih Sahabatku

***catatan sa (lagi): Tulisan di bawah masih sambungan dari posting sebelumnya***


Sa, terima kasih sudah diberi kesempatan untuk menulis di blog ini, dan juga kawan-kawan Sa yang telah menyisihkan waktu untuk memberikan tanggapan.

Friday, June 04, 2004

Jawaban untuk Sahabatku

***catatan sa :
tulisan di bawah adalah tulisan dari seorang sahabat yang ingin menuangkan ungkapan hatinya dalam goresan kata. silahkan berkomentar jika anda ingin.***


Where were you when I was burned and broken
While the days slipped by from my window watching
Where were you when I was hurt and I was helpless
Because the thing you say and the things you do surround me
While you were hanging yourself on someone else’s word
Dying to believe in what you heard
I was staring straight into the shining sun

*Pink Floyd, The Division Bell, syair kepedihan seseorang lelaki yang ditinggal oleh kekasihnya.


Tuesday, June 01, 2004

Sterkte

"Sa, makasih ya. Udah bezoek jauh2 dr londo. Sorry klo kemaren dianggurin/ga disuguhin macem2. Btw, thx."

Sms hari ini.
Sepintas, hanyalah ucapan terima kasih atas sebuah kunjungan.
Di balik itu, adalah ucapan yang membuatku terharu.
Datang dari seorang teman. Teman yang masih dalam perawatan. Masih harus menjalani chemotherapy. Lusa, untuk yang ke sekian kali. Masih terbayang bagaimana perasaanku saat rambut palsunya dibuka. Campur baur. Tanpa kata terucap.
...kanker sedang menggerogoti tubuhnya...
Doaku selalu untukmu, Trine. Strekte.

Featured Post

Sebuah Dialog Diam

Kereta bergerak menyusuri alur, mendendangkan irama perjalanan. Gelap di luar memperjelas pantulan wajah di kaca. Ada aku dan dia, sang b...